Kaca:Dongeng Panji Dalam Kesusastraan Bali.pdf/20

Kaca puniki kavalidasi

kebenaran, sebagaimana digambarkan dalam cerita Panji.

Berdasarkan kajian di atas, maka dongeng-dongeng yang mengandung tema seperti di atas perlu dilestarikan, dilanjutkan, dan disebarluaskan dengan pelbagai upaya. Salah satu upaya yang dilakukan ialah menelaah delapan belas naskah dongeng Panji serta menerjemahkannya ke dalam bahasa Indonesia. Dengan adanya usaha ini diharapkan nilai yang dikandung dalam dongeng tersebut dapat dihayati bukan saja oleh masyarakat Bali, tetapi masyarakat Indonesia seluruhnya.


14