Kaca:KAJIAN NILAI GEGURITAN CUPAK GERANTANG.pdf/11

Kaca puniki kavalidasi

2


yaan daerah merupakan sumber potensial bagi terwujudnya kebudayaan nasional yang memberikan corak karakteristik keperibadian bangsa. Betapa pentingnya peranan kebudayaan daerah dalam pembangunan di sektor kebudayaan. Hal ini jelas tertuang dalam penjelasan pasal 32 UUD 1945, bahwa kebudayaan lama dan asli yang terdapat sebagai puncak-puncak kebudayaan di daerah-daerah di seluruh Indonesia terhitung sebagai kebudayaan bangsa.

Salah satu sumber informasi kebudayaan daerah yang sangat penting artinya ialah naskah-naskah kuna. Naskah kuna ini merupakan arsip kebudayaan yang merekam berbagai data dan informasi tentang kesejarahan dan kebudayaan daerah yang bersangkutan.

Sebagai sumber informasi kesejarahan, naskah memuat berbagai nilai, filsafat dan kronologi perkembangan masyarakat, sehingga dapat memberikan bahan rekonstruksi untuk memahami situasi dan kondisi yang ada pada masa kini dengan meninjau akar peristiwa yang terjadi pada masa lampau.

Sebagai sumber informasi sosial budaya, naskah merupakan salah satu unsur budaya yang sangat erat kaitannya dengan kehidupan sosial budaya masyarakat di mana naskah tersebut lahir dan mendapat dukungan masyarakat.

Di Bali misalnya naskah kuna masih memiliki fungsi kultural dalam masyarakat di samping mengandung berbagai bahan keterangan tentang kehidupan sosial budaya masyarakat di masa lampau yang juga mengandung ide-ide, gagasan utama, berbagai pengetahuan tentang alam semesta menurut persepsi budaya masyarakat yang bersangkutan, ajaran moral, filsafat, keagamaan dan unsur-unsur lain yang mendukung niai-nilai luhur. Ini menandakan sastra Bali tradisional sebagai bagian dari warisan budaya lama perlu dikaji, baik untuk kepentingan ilmu sastra maupun meningkatkan pengetahuan apresiasi masyarakat terhadap sastra Bali. Dengan meningkatnya pengetahuan dan apresiasi masyarakat terhadap sastra Bali, berarti nilai yang